PENYERAHAN KUNCI RUMAH DINAS SECARA SIMBOLIS DARI KODIM 1705/NABIRE KEPADA PRAJURIT KODIM 1705/NABIRE

 

Rumah Dinas Kodim 1705/Nabire

 Nabire ~ Dandim 1705/Nabire ( Letkol Inf Doni Firmansyah,M.Han) menyerahkan kunci rumah dinas kepada prajurit Kodim 1705/Nabire secara simbolis bertempat di jalan Ahmad Yani Kecamatan karang Tumaritis, Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah.


Kegiatan dihadiri Kasdim 1705/Nabire ( Mayor Inf Al Muttaqin,S.A.P,.M.M ) dan perwira Staf serta prajurit yang menempati rumah dinas baru. Tujuannya untuk memberikan rumah layak huni kepada prajurit untuk menunjang tugas pokok dan kinerja prajurit setiap harinya.


Rumah Dinas Kodim Nabire


Dandim 1705/Nabire menyampaikan kepada anggota yang menempati Rumah dinas baru ini, kiranya dapat merawat rumah dinas dengan baik. Sebab jika rumah terwat dengan baik keluarga dan penghuni rumah akan nyaman dan aman menempatinya, ujarnya.


Negara sudah memperhatikan kesejahteraan prajuritnya,kiranya anggota dapat menempati dengan istri beserta anaknya. Setidaknya dapat meringankan beban prajurit, karena masih banyak prajurit yang mengontrak rumah untuk tempat tinggal. Hal ini yang akan diperhatikan oleh komando atas perlahan lahan akan membangun rumah dinas untuk prajuritnya, tegas Dandim.


Dandim 1705 Nabire


Dandim 1705/Nabire sanggat mengharapkan bagi seluruh anggota, terutama yang tinggal di Asrama untuk selalu menjaga silaturrahmi, kekompakan, saling kerja sama, saling bantu atau tolong menolong sesama tetangga atau sesama rekan kerja. Ciptakan kondisi lingkungan yang indah, bersih, aman dan nyaman sehingga para anggota dan keluarganya betah dalam menempati Rumah Dinas, tutupnya.


Sersan Satu Lagamba sebagai perwakilan prajurit yang menempati rumah dinas, mengucapakan terimakasih sebesar sebarnya kepada negara dan komandan yang sudah memikirkan kesejahteraan kita semua. Kami sangat terbantu dengan adanya rumah dinas, karena dapat meringankan beban ekonomi kami. Semoga kedepannya pembangunan rumah dinas bisa ada lagi, sehingga prajurit bisa terbantu dengan adanya rumah dinas.

Komentar

BERITA TERKINI